Dalam system operasi Windows XP, terdapat fasilitas yang bisa kita gunakan untuk merubah/ mengganti icon (kursor) mouse. Secara default, kursor mouse ini berbentuk panah kecil berwarna putih. Berjalan sesuai dengan apa yang kita perintahkan. Dan sebenarnya masih terdapat beberapa pilihan icon yang bisa kita gunakan kalau-kalau kita merasa bosan.
Lalu bagaimana caranya ?? Ikuti saja langkah-langkah berikut ini :
- Buka menu Control Panel dari Start menu.
- Setelah jendela Control Panel terbuka, klik pada gambar mouse. Maka akan muncul jendela Mouse Properties.
- Pilih menu Pointers.
- Klik panah ke bawah pada pilihan Scheme untuk memilih jenis pointer mouse yang akan kita gunakan.
- Setelah itu klik Apply - OK
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apa komentar Anda ?